Camat Karangnunggal, Apresiasi Kepedulian Warga di Tengah Wabah Covid-19
Tasikmalaya - Virus corona atau Covid-19 sudah menjadi pandemi dunia.
Hingga saat ini, penyebarannya terus merambah ke sejumlah daerah di Tasikmalaya, tak terkecuali Kabupaten Tasikmalaya. Berbagai upaya pencegahan
pun kian gencar dilakukan semua pihak, termasuk masyarakat di Kecamatan Karangnunggal.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Pramuka Peduli Kwarcab
Kab. Tasikmalaya, tengah melakukan bakti sosial penyemprotan desinfektan di Lingkungan
Kantor UPT Pendidikan, Gedung Sekretariat Pramuka Kwartir Kecamatan, Kantor
Kecamatan dan sarana umum lainnya guna berpartisipasi dalam memutus rantai
penyebaran Pandemi Corona (Covid-19), Sabtu (04/04/2020). Dikutip dari sukapura-news.blogspot.com
Menurut Dadang Sudrajat, Spd., MPd., Mg selaku ketua Pramuka
Peduli Kwarcab Kab. Tasikmalaya, kegiatan bakti sosial penyemprotan disinfektan ini adalah bagian
dari pengamalan "Tri Satya Dasa Darma Pramuka" yang dalam hal ini
ambil bagian sesuai dengan kapasitas dan
kemampuan, katanya.
Diakui Dadang, adapun kegiatan yang dilakukan ini telah
dikoordinasikan dengan Satuan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 tingkat kecamatan
dan BPBD.
Sementara itu, Camat Karangnunggal, Asep M Dahliana, STp.,MM
mengapresiasi tindakan-tindakan pencegahan yang dilakukan masyarakat. Seperti
halnya yang dilakukan oleh Pramuka Peduli Kwarcab Kab. Tasikmalaya.
Menurutnya gerakan masyarakat di daerahnya sangat luar biasa
dalam membantu pemerintah memerangi wabah Covid-19.
"Saya sangat mengapresiasi upaya pencegahan yang
dilakukan masyarakat Karangnunggal. Dengan kesadaran yang tinggi mereka
berbondong-bondong membantu pemerintah menghambat penyebaran Covid-19, seperti
penyemprotan Desinfektan" ucapnya kepada Wartawan Sukapura-News.
Dikatakan Asep M Dahliana, STp.,MM, hampir setiap RT di
daerahnya melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri. Mereka bergotong
royong bersama kelompok masyarakat melakukan penyemprotan dengan biaya sendiri.
"Ini sebagai bukti nyata, warga Karangnunggal sadar dalam
membantu pemerintah menekan laju penyebaran virus mematikan ini,"
tambahnya.
Selain itu, lanjut Asep, pihak kecamatan maupun kelurahan
juga melakukan hal serupa, seperti memberi edukasi dan sosialisasi cuci tangan
diberbagai tempat, melakukan penyemprotan di berbagai fasilitas umum, serta
bekerjasama dengan aparat melakukan patroli untuk mengingatkan warga agar
mengikuti aturan yang ada.
Dirinya juga memberi imbauan kepada warganya di Karangnunggal
yang masih beraktivitas di luar agar selalu menjaga kebersihan dan menerapkan
social distancing (jaga jarak). Dia juga berharap agar pandemi Covid-19 ini
segera mungkin berakhir. (Iman/PanduDesa).
Post a Comment for "Camat Karangnunggal, Apresiasi Kepedulian Warga di Tengah Wabah Covid-19"
Post a Comment