Inilah Daftar Orang Terkaya Sektor Tekonologi Tahun 2020

Gambar ilustrasi : pixabay
Jakarta, IndonesiaNewsGo - Belum lama ini, Majalah Forbes meluncurkan daftar orang terkaya dari sektor teknologi 2020.

Melansir dari cnbcindonesia.com, Forbes menilai harta kekayaan orang terkaya dunia dari sektor teknologi ini berdasarkan harga saham yang dimiliki. Tahun ini terjadi penurunan total harta kekayaan para miliuner ini dari US$758 miliar di 2019 menjadi US$740 miliar atau setara Rp 11.840 triliun (asumsi Rp 16.000/US$1).

Pendiri dan CEO Amazon yaitu Jeff Bezos masih menjadi orang terkaya dari sektor teknologi.

Penyebab utamanya adalah wabah virus corona covid-19. Wabah ini memang telah menarik aksi jual di pasar saham dan mengalihkan investasi ke save haven. Sehingga aksi ini membuat harga saham anjlok dalam.

Berikut daftar orang terkaya dari sektor teknologi :

1. Jeff Bezos
Kekayaan: US$113 miliar
Sumber kekayaan: Amazon (e-commerce)

2. Bill Gates
Kekayaan: US$98 miliar
Sumber kekayaan: Microsoft

3. Larry Ellison
Kekayaan: US$59 miliar
Sumber kekayaan: Software

4. Mark Zuckerberg
Kekayaan: US$54 miliar
Sumber kekayaan: Facebook

5. Steve Ballmer
Kekayaan: US$52,7 miliar
Sumber kekayaan: Microsoft

6. Larry Page
Kekayaan: US$50,9 miliar
Sumber kekayaan: Google

7. Sergey Brin
Kekayaan: US$49,1 miliar
Sumber kekayaan: Google

8. Jack Ma
Kekayaan: US$38,8 miliar
Sumber kekayaan: Alibaba Group

9. Ma Huateng
Kekayaan: US$38,1 miliar
Sumber kekayaan: Tencent Group

10. Mackenzie Bezos
Kekayaan: US$36 miliar
Sumber kekayaan: Amazon

11. Michael Dell
Kekayaan: US$22,9 miliar
Sumber kekayaan: Dell Computers

12. William Lei Ding
Kekayaan: US$17 miliar
Sumber kekayaan: NetEase (online game)

13. Colin Zheng Huang
Kekayaan: US$16,5 miliar
Sumber kekayaan: Pinduoduo (e-commerce)

14. Laurene Powel Jobs
Kekayaan: US$16,4 miliar
Sumber kekayaan: Apple, Disney

15. Zhang Yiming
Kekayaan: US$16,2 miliar
Sumber keakyaan: Bytedance (induk Tiktok)

16. Eric Schmidt
Kekayaan: US$13,2 miliar
Sumber kekayaan: Google

17. Dietmar Hopp
Kekayaan: US$13 miliar
Sumber kekayaan: CureVac (perusahaan software)

18. Zhang Zidong
Kekayaan: US$13 miliar
Sumber Kekayaan: Media Internet

19. Hasso Plattner
Kekayaan:US$12,4 miliar
Sumber kekayaan: Software

20. Shiv Nadar
Kekayaan: US$11,9 miliar
Sumber kekayaan: Software services.

Dalam daftar ini ada dua nama yang mengejutkan. Yakni Jack Ma yang harta kekayaannya meroket sehingga peringkatnya naik dari urutan 20 jadi masuk 10 besar dan mantan istri Jeff Bezos, Mackenzie yang berada di peringkat 10 daftar orang terkaya dari sektor teknologi. Ia mendapatkan kekayaan ini dari harta gono-gini perceraian. (Red)

Post a Comment for "Inilah Daftar Orang Terkaya Sektor Tekonologi Tahun 2020"

Menyalinkode AMP
Menyalinkode AMP